Setiap orang pasti memiliki rencana, dia ingin mencapai apa, dia ingin melakukan apa, bahkan sesimpel nanti mau makan siang apa ya. Orang yang memperhatikan dirinya pasti memiliki rencana yang baik dan matang untuk dirinya sendiri, karena dengan memiliki rencana seseorang akan lebih terarah dalam menjalani kehidupannya.
Perencanaan selalu dilakukan untuk masa depan yang baik, karena masa depan itu tidak pasti, sehingga dengan perencanaan yang kita buat kemungkinan perubahan di masa depan bisa diantisipasi dengan berbagai kegiatan yang sudah direncanakan dengan cara terbaik, sehingga risiko ketidakpastian di masa depan dapat diminimalkan.
Berencana tidak hanya membuat list apa saja yang harus dikerjakan, namun juga harus bertanggung jawab dengan apa yang sudah direncanakan. Seseorang harus bergerak menjalankan rencananya. Jika rencana hanya dibuat namun tidak direalisasikan, lalu bagaimana dia bisa berkembang? Mimpi itu butuh diperjuangkan, tidak hanya di angan-angan saja.
Memang betul di zaman sekarang semua sudah dimudahkan, terkadang kita sering terjebak dengan keadaan kita saat ini atau bisa disebut kita terjebak di zona nyaman sehingga kita menjadi malas untuk bergerak (action). Kemalasan untuk bergerak harus dilawan, kalau tidak mau sampai kapan mau stuck di posisimu saat ini? Lalu apa kabar rencana yang sebelumnya sudah dibuat? Kuatkan kembali tujuanmu untuk mengerjakan seluruh rencana yang sudah dibuat sebelumnya.
Dalam menjalani rencana yang sudah dibuat, jalanilah dengan sepenuh hati dan rasa tanggung jawab, jika seseorang menjalani rencananya hanya dengan sistem gugur wajib maka proses berkembangnya juga akan lama, kenapa? Karena seseorang tersebut akan merasa sudah menjalani rencana sehingga tanggung jawabnya sudah selesai. Seharusnya ketika menjalani rencana tersebut, seseorang harus bisa mengulik lebih jauh dari apa yang sebelumnya dia kerjakan, agar prosesnya menjadi lebih cepat dan seseorang jadi lebih berkembang.
Memiliki rencana adalah hal yang harus dilakukan oleh setiap orang, agar arah dalam menjalani hidupnya jadi lebih jelas dan teratur, namun rencana tidak hanya dibuat untuk pajangan, rencana harus direalisasikan dan dijalankan sebagai bentuk dari sebuah action.