Meraih kesuksesan membutuhkan kerja keras dan motivasi dalam diri. Setiap orang memiliki motivasi untuk meraih kesuksesan, terutama ketika sedang berada di ruang sulit, seseorang sangat membutuhkan motivasi untuk kembali bangkit dari ruang sulitnya.
Motivasi hidup bisa menjadi hal yang simple, tapi juga bisa menjadi rumit secara bersamaan. Terkadang kita sangat mudah termotivasi di waktu-waktu tertentu, seperti ketika melihat teman kita berhasil sukses, namun kadang juga malas bahkan seperti tidak punya motivasi untuk sukses karena sudah lelah dengan semua hal yang dilakukan.
Tunggu, sebenarnya apa itu motivasi?
Dikutip dari KBBI, motivasi adalah dorongan yang timbul pada diri seseorang secara sadar atau tidak sadar untuk melakukan suatu tindakan dengan tujuan tertentu.
Memiliki motivasi dalam diri kita sangatlah penting, sehingga kita mampu mendorong diri sendiri untuk mengambil inisiatif atau melakukan tindakan demi meraih suatu tujuan. Dorongan ini datang dari dalam diri kita sendiri, dan bukan datang dari luar atau orang lain. Motivasi memungkinkan kita untuk mengubah perilaku, mengembangkan potensi, menjadi lebih kreatif, mengembangkan bakat, atau hal-hal positif lainnya.
Lalu bagaimana cara menumbuhkan motivasi dalam diri kita?
- Selalu ingat tujuanmu.
Ketika kita memiliki tujuan, tentu kita akan berusaha dengan sungguh-sungguh untuk mencapai tujuan tersebut. Untuk menggapai suatu tujuan, kita harus mulai berpikir positif, kamu perlu menghilangkan pikiran negatif, karena pikiran negatif membuat pemikiran kita menjadi tidak berkembang. Coba ubah pola berpikir kita dari “Aku bekerja karena nggak mau jadi orang miskin” menjadi “Aku bekerja karena aku mau menyimpan X rupiah uang setiap bulannya.”
2. Buat Dream Board.
Dream board dalah papan impian, berisi impian-impian apa yang ingin kita capai. Untuk setiap impian yang telah kita peroleh kita bisa mengapresiasi diri kita dan menumbuhkan rasa semangat untuk mencapai impian-impian lainnya.
3. Isitirahat
Otak kita dapat lebih fokus setelah kita beristirahat dari mengerjakan tugas yang memakan waktu lama. Menggapai cita-cita memang penting, namun kesehatan tubuhmu lebih penting. Jika tubuh kita sakit, maka bagaimana bisa kita melakukan kegiatan, jadi tubuh kita juga membutuhkan istirahat yang cukup.
Menumbuhkan motivasi itu tidaklah sulit, ketika seseorang mau untuk berubah dan memiliki tujuan yang kuat. Sadari bahwa memiliki motivasi membuat dirimu semakin berkembang dalam menggapai tujuan, jangan pernah kehilangan motivasi walaupun kamu sedang kesusahan.