Mungkin akhir-akhir ini sedang ramai dibicarakan mengenai kurangnya empati orang Indonesia. Ada seorang remaja bunuh diri di makam kedua orang tuanya, anak yang membenci orang tuanya, bahkan teman yang tidak mau mengerti keadaan temannya sendiri. Hal ini terjadi karena kurangnya rasa empati dalam diri kita.
Sebenarnya apa itu empati?
Empati adalah kemampuan agar kita bisa mengerti keadaan emosional orang lain, dengan empati kita bisa membayangkan bagaimana jika kita berada di posisi orang tersebut. Ketika kita hidup dengan memiliki kecerdasan empati, tentu hidup akan lebih harmonis.
Perlu disadari bahwa tidak semua orang memiliki rasa empati yang sama besarnya. Ada seseorang yang mudah berempati ke orang lain, namun ada juga yang sulit untuk berempati ke orang lain. Jika kamu termasuk orang yang sulit berempati, ada baiknya kita mulai latih agar berempati.
Melatih rasa empati dalam diri membutuhkan waktu dan usaha untuk memahami cara pandang orang lain. Cara sederhana untuk meningkatkan empati adalah dengan memiliki ketajaman dalam mengamati serta mempelajari orang lain lewat hal ini.
- Lebih aktif mendengarkan perkataan orang lain. Terkadang memang kita selalu aktif dalam menjawab perkataan orang lain, sehingga kita jadi kurang meresapi apa yang dia katakan dan rasakan.
- Belajar untuk menerima apa yang dikatakan orang lain hingga dia selesai mengatakan apa yang ingin dia katakan, sambil kita memahami apa yang ada di dalam pikiran dia.
- Sering ngobrol dengan banyak orang dengan karakteristik dan kisah hidup yang berbeda, dengan begitu kita bisa mengetahui apa yang dirasakan orang dari banyak sudut pandang.
- Utarakan opini kita kepada orang lain dengan jujur, terkadang kita memiliki opini yang sama dengan orang lain yang mampu membuat kita jadi lebih klop dengan orang tersebut.
Empati perlu kita tumbuhkan karena kita adalah makhluk sosial, kita tidak bisa hidup sendirian. Sama dengan kita, orang lain juga tidak bisa hidup sendirian, selalu butuh teman untuk berbincang, berkeluh kesah, dan sharing pengalaman pribadi agar hidup jadi lebih ringan dijalani.